Scroll untuk baca artikel
ReviewSmartphone

Sony Xperia 1 VI Resmi Dirilis! Spek Gahar, Kamera Menggoda

16
×

Sony Xperia 1 VI Resmi Dirilis! Spek Gahar, Kamera Menggoda

Sebarkan artikel ini
Sony Xperia 1 VI Resmi Dirilis! Spek Gahar, Kamera Menggoda

Spilltekno – Sony baru saja meluncurkan Xperia 1 VI (dibaca: Mark 6), sebuah smartphone yang membawa spesifikasi luar biasa dengan kemampuan kamera yang bikin ngiler.

Yuk, kita bedah satu-satu keunggulannya!

Kamera Utama 48 MP dengan Lensa Exmor T

Xperia 1 VI ini dipersenjatai dengan tiga kamera belakang yang menakjubkan.

Kamera utamanya berukuran 48 MP dengan sensor 1/1.35″, lensa Exmor T, dan optik Zeis.

Gak ketinggalan, focal length 24-48 mm dan dukungan Hybrid OIS/EIS memastikan hasil foto tetap tajam walau kondisi kurang mendukung.

Kamera Ultra-wide dan Telephoto Periskop

Sony juga gak main-main dengan kamera ultra-wide-nya yang punya resolusi 12 MP dan focal length 16 mm.

Nah, pembaruan paling menarik ada di kamera telephoto periskop 12 MP yang menawarkan focal length 85 mm hingga 170 mm.

Ini artinya, kamu bisa menikmati kemampuan zoom hingga 7x! Gokil kan?

Fitur Telemakro yang Canggih

Kamu juga bisa mencoba fitur telemakro dengan pembesaran maksimal hingga 2x dan jarak fokus minimal 4 cm, meskipun Xperia 1 VI ini gak punya lensa makro khusus.

Penulis

  • Anisa Putri

    Halo, Saya Anisa Putri, penulis teknologi di SpillTekno.com. Saya senang berbagi tips, trik, dan ulasan terkini seputar teknologi. Mari kita eksplorasi dunia teknologi bersama! Lihat semua pos

Baca Juga:  Review Fujifilm X100VI, Kamera Terbaru dengan Fitur Unggulan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *